Beberapa waktu yang lalu saya membaca rangkuman dari buku “The Science of Shalat” oleh Profesor Riset
Prof.Dr. Ir. H. Osly Rachman,
MS mengenai hikmah shalat menurut Science dan Al Quran. Sebagian kita mungkin
lalai mengerjakan shalat lima waktu dalam sehari. Padahal sudah jelas ditegaskan oleh
Allah SWT untuk shalat tepat pada waktu.
Namun
tahukah kita bahwa secara ilmu pengetahuan ada makna dibalik ini semua, Setiap
peralihan waktu shalat, sebenarnya bersamaan dengan terjadinya perubahan energy
alam yang dapat diukur dan diasakan melalui perubahan warna alam. Biasanya kita belajar mengenai spektrum cahaya dalam Fisika. Bagi anda
seorang fotographer mungkin tidak akan asing dengan perubahan warna alam.
Berikut penjelasannya:
- Pada waktu Shubuh alam berada dalam spektrum warna biru muda yang bersesuaian dengan frekuensi Tiroid (kelenjer gondok). Kelenjer Tiroid sangat berpengaruh terhadap metabolisme tubuh manusia. Warna biru muda mempunyai rahasia tersendiri berkaitan dengan rezeki dan cara berkomunikasi. Pada saat adzan Shubuh berkumandang, tenaga alam berada pada tingkat optimum yang kemudian diserap oleh tubuh kita terutama pada waktu gerakan rukuk dan sujud. Jadi bagi kita yang melalaikan dan melewatkan shalat Shubuh maka akan menghadapi masalah rezeki.
- Pada saat memasuki waktu Zuhur, warna alam menguning dan berpengaruh terhadap perut dan sistem pencernaan manusia secara keseluruhan. Warna ini berpengaruh juga terhadap hati dan keceriaan hati seseorang. Jadi bagi kita yang ketinggalan atau melewatkan shalat Zuhur berulang-ulang kali akan menghadapi masalah dalam sistem pencernaan serta berkurangnya keceriaan.
- Pada saat Ashar, warna alam berubah menjadi orange. Hal ini berpengaruh signifikan terhadap sistem reproduksi secara keseluruhan. Warna orange di alam berpengaruh juga terhadap kreativitas seseorang. Jadi bagi kita yang melalaikan dan melewatkan shalat Ashar kehilangan energi positif dari warna alam itu.
- Menjelang Magrib warna alam berubah menjadi merah. Pada saat ini biasanya orangtua kita memberikan nasehat untuk tidak keluar rumah. Karena sebenarnya spektrum warna alam selaras dengan frekuensi jin dan iblis. Sehingga pada waktu itu jin dan iblis sangat bertenaga karena beresonansi dan bergetar dengan warna alam.
- Pada waktu Isya alam berubah menjadi nila dan selanjutnya menjadi gelap. Waktu ini menyimpan rahasia ketentraman dan kedamaian yang frekuensinya sesuai dengan sistem kontrol otak. Bagi kita yang ketinggalan waktu Isya seringkali merasa gelisah. Pada saat alam diselimuti kegelapan kita dianjurkan untuk beristirahat jiwa dan raga. Dengan tidur maka kondisi jiwa kita berada pada gelombang delta dengan frekuensi di bawah 4Hz dan sistem tubuh memasuki waktu istirahat.
- Saat tengah malam, alam mulai bersinar kembali dengan warna putih, merah jambu, dan kemudian ungu yang selaras dengan frekuensi kelenjer pineal (otak kecil), kelenjer pituitary (bawah otak), thalamus dan hypothalamus. Maka sepantasnya kta bangunnpada saat ini mengerjakan shalat sunnat malam.
by MEYF
Reference :
The Science Of Shalat by Prof.Dr. Ir. H. Osly Rachman, MS
Qultum Media
1 Komentar
Punya bukunya kak?saya sedang cari bukunya ga nemu2
Balas